OELAMASI – Jalan Timor Raya kembali memakan korban, tepatnya di kelurahan Babau, terjadi tabrakan antara mobil Toyota Avansa versus sepeda motor Yamaha Jupiter X. Waktu kejadian berkisar pukul 04.00 dinihari Wita.
Mobil yang melaju cukup kencang dari arah Soe, TTS keluar dari jalur dan menghantam sepeda motor yang melaju dari arah kupang. Seorang warga menceritakan kepada kupangterkini.com Sabtu (3/6/21) di lokasi kejadian bahwa benturan keras antara kedua kendaraan tersebut membuat warga sekitar terbangun. “Bunyi benturan cukup keras karena setelah menabrak motor, mobil masih menghantam sebuah pohon,” jelasnya.
Ia melanjutkan bahwa pengendara mobil sepertinya dalam keadaan mengantuk. “Karena ketika melihat dan mendengar omongan supir tersebut tidak ada tanda – tanda seperti orang mabuk,” tambahnya.
Untuk korban, sudah dilarikan ke puskesmas Oesao serta sopir mobil tersebut yang mengantarnya sendiri karena ia tidak mengalami luka serius. “Namun karena kondisi pengendara sepeda motor yang sepertinya cukup parah jadi dirujuk ke rumah sakit Naibonat,” sambungnya
Saat memantau kejadian tersebut di lokasi, sudah ada polisi lalu lintas yang menangani. Mengukur tempat tabrakan serta mengamankan sepeda motor milik korban juga barang dagangannya berupa sepatu.
Untuk mobilnya sementara masih belum diurus, serta masih berada dilokasi kejadian. Mobil masuk ke pekarangan warga dan menghantam sebuah pohon.
laporan : yandry imelson
Komentar