Punya Obyek Wisata Pantai Teres

Pariwisata3846 Dilihat

KUPANG – Obyek wisata yang ada di Kabupaten Kupang kian bertambah, dan menjadi destinasi bagi masyarakat di daerah tersebut. Salah satunya yaitu Pantai Teres yang berada di Kecamatan Amarasi Selatan. Pantai nan indah dengan pemandangan laut lepas yang menakjubkan.

Solly Marselina kepada kupangterkini.com Jumat (12/3/21), menceritakan, untuk sampai ke tempat tersebut butuh waktu sekitar dua jam perjalanan menggunakan mobil dari Oesao, Kupang Timur. “Akses jalan ke sana cukup bagus, cuma ada beberapa titik yang sedikit berlubang namun masih bisa dilalui,” ujarnya.

Keadaan pantai juga bersih dengan batuan berwarna putih berbentuk bulat telur dan oval yang berserakan di bibir pantai. “Mirip seperti pemandangan Pantai Kolbano, tapi di Pantai Teres tak kalah menarik,” tambahnya.

Hanya ada sedikit kendala yakni sarana prasarana pendukungnya tidak memadai. “Belum ada tempat untuk berteduh bagi para pengunjung, sehingga kami masih berteduh di bawah pohon yang berada di sekitar pantai,” jelasnya.

Namun terlihat bahwa pembangunan tempat berteduh sudah mulai dikerjakan. “Semoga segera selesai sehingga pengunjung di sana dapat berteduh dan menikmati keindahan pantai dengan nyaman dan aman,” harapnya.

Baca Juga :   Nilai Persahabatan

yandry imelson/kupangterkini.com

Komentar


Deprecated: str_replace(): Passing null to parameter #3 ($subject) of type array|string is deprecated in /var/www/kupangterkini.com/wp-content/plugins/newkarma-core/lib/relatedpost.php on line 627