Ternyata Pulang Kampung Bareng Pujaan Hati

Berita Kota4015 Dilihat

KUPANG – Setelah sepekan menghilang dari kediaman orangtuanya, Sandri Indrawaty Pello, 23, bersama bayinya yang baru berusia 11 bulan akhirnya pulang juga. Sandri dan bayinya diantar Yerry Banunaek, 23, pria yang jadi pujaan hati ibu muda itu pada Selasa (23/2/21) malam.

Kepada kupangterkini.com Yerry menjelaskan bahwa, selama satu minggu Sandri dan anaknya tinggal dengan Yerry di rumahnya di desa Oe’ekam, Kecamatan Amanuban Timur, Kabupaten TTS. “Selama seminggu ini Sandri dan anaknya tinggal dirumah saya,” jelas Yerry.

Ternyata Yerry merupakan ayah dari bayi yang ikut menghilang dari kediaman orangtua Sandri. Awal mula permasalahan ini, Yerry hendak pulang kekampungnya di Oe’ekam. Mengetahui hal tersebut, Sandri pun berkeras untuk ikut bersamanya.

‘’Selama di kampung kami mengunjungi orangtua dan sanak saudara. Setelah itu, saya memutuskan untuk mengantar kembali Sandri bersama anaknya ke rumah orangtua di Sikumana,” tambah Yerry.

Mereka bertiga tiba di Sikumana, Kupang pukul 19.00 Wita, langsung menuju kerumah orangtua Sandri. “Saat sampai dirumah, Orangtua Sandri sangat marah, namun semuanya sudah diurus dengan baik dan orangtuanya sudah menerima permasalahan ini,” jelasnya.

Baca Juga :  Nelayan Hilang, Ditemukan Sudah Tak Bernyawa

Saat ditanyakan kenapa sudah seminggu lebih keluarga mencari keberadaan Sandri bersama anaknya mereka tidak memberi kabar, Yerry mengatakan bahwa di kampungnya tidak ada sinyal telepon. “Jaringan handphone di kampung susah sehingga kami tidak dapat menginformasikan kepada keluarga di Sikumana,” katanya memberi alasan.

Sehari harinya, Yerry bekerja sebagai sopir angkutan kota yang tinggal di Sikumana, berdekatan dengan kediaman orangtua Sandri. Kendati sudah memilik seorang anak bersama Sandri namun mereka belum tinggal serumah.

Baca Juga :  Keluarga Berharap Bisa Dibantu Warga

Sementara itu, di tempat yang sama, Itho Pello kakak kandung Sandri mewakili keluarga mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah membantu mencari dan memberikan informasi terkait keberadaan Sandri bersama anaknya.

“Kami bersyukur mereka berdua pulang ke rumah dengan keadaan sehat walafiat, serta terima kasih banyak atas bantuan dari semua pihak selama ini diberikan pada kami,” ucapnya.

yandry imelson/kupangterkini.com

Komentar