KUPANG – Kericuhan di Pengadilan Negeri Kupang sewaktu sidang perkara Randy Badjideh berbuntut panjang. Pasalnya, penasehat hukum Randy Bajideh, terdakwa pembunuhan ibu san bayi, melaporkan Mex Sinlae atas tuduhan pengancaman.
Mex Sinlae, ketua ormas Garuda Kupang, kepada kupangterkini.com Jumat (24/6/22) menjelaskan kedudukannya di dalam aliansi pencari keadilan bahwa ia merupakan bagian lurus dari keluarga Manafe. “Kalau kita urutkan secara silsilah, keluarga Manafe, Amalo dan Sinlae adalah rumpun keluarga yang terkait, oleh karena itu peran saya dalam kasus ini sama seperti keluarga Manafe,” ucapnya.
Terkait dengan laporan yang dilayangkan oleh salah seorang penasehat hukum Randy, Mex menyatakan bahwa itu merupakan hak setiap warga negara. “Secara pribadi saya siap, sebagai warga negara yang baik saya siap bilamana dipanggil untuk memberikan keterangan di Polda NTT,” ucapnya.
Berikutnya, Mex juga menambahkan bahwa ia bersama dengan aliansi akan berkonsolidasi untuk menentukan langkah selanjutnya. “Kami sendiri yang tergabung dalam aliansi akan berkonsolidasi untuk menentukan langkah selanjutnya terkait dengan laporan, tapi itu nanti kita secara bersama – sama,” tambahnya.
Menurutnya, kedepan akan ada pertemuan semua yang terlibat dalam aliansi terkait laporan tersebut. “Mulai dari Garuda Kupang, Garda XXX Flobamora, Laskar Timor Indonesia dan juga beberapa aliansi mahasiswa yang tergabung didalamnya dan kita juga sudah dapat dukungan dari rekan – rekan pemuda Sinode GMIT,” ungkapnya.
Lanjutnya, laporan terhadap dirinya yakni persoalan pengancaman. “Jadi, delik laporannya terkait pengancaman, nah ini pengancaman yang mana saya belum tahu karena kalau mau dirunut dari kejadiannya pada siang hari itu memang terjadi keributan kecil dan terjadi di luar Pengadilan Negeri,” jelasnya.
Terakhir, Mex berharap penasehat hukum Randy yang melapornya dapat beracara dengan lebih beretika dan mengedepankan rasa empati. “Kalau bisa, beracaralah dengan mengedepankan empati pada kami keluarga tidak perlu melakukan gestur tubuh ataupun hal – hal yang dapat memicu emosi kami keluarga,” tandasnya
laporan : yandry imelson
Komentar