Jelang Sidang Randy, Keluarga Manafe Beri Dukungan

Berita Kota1693 Dilihat

KUPANG – Sidang perdana kasus Penkase akan dihelat besok, Rabu (11/5) mulai pukul 09.00 Wita. Untuk itu, keluarga besar Manafe mengeluarkan pernyataan sikap atau kata hati menanggapi persidangan tersebut.

Pernyataan yang dibacakan kakak Astrid Manafe, Jekson Manafe yakni, “Kami keluarga besar Manafe – Mauk mengucapkan limpah terimakasih kepada semua pihak yang telah mensuport, mendoakan kami baik secara individu, kelompok, gereja, ormas dan rekan – rekan media online maupun media cetak yang sejak dari awal penemuan jenazah kedua kekasih kami yang tidak dapat kami sebut satu – persatu sehingga sampai saat ini semua proses perkara pembunuhan ini dapat berjalan dengan baik dan akan segera memasuki masa persidangan perdana dengan tersangka saudara Randy Badjideh kemudian rencana sidang praperadilan dengan tersangka saudari Ira Ua yang akan segera disidangkan. Dengan melihat, mengamati respon dari publik atas pernyataan saudari tersangka Ira Ua melalui podcastnya di media maka kami menghimbau kepada selurih keluarga, sahabat, handaitaulan, orang – orang baik bahkan semua pihak yang telah disebutkan diatas untuk tidak merespon pernyataan dari saudari tersangka secara berlebihan.

Karena menurut kami keluarga bahwa sesungguhnya apa yang dikatakan oleh saudari tersangka adalah bentuk pembelaan yang tidak pada tempatnya, seharusnya itu dilakukan pada saat persidangan. Kita semua paham bahwa penyidik telah mengantongi bukti – bukti barulah menetapkan saudari Ira sebagai tersangka.

Kami keluarga besar Manafe – Mauk dan seluruh rumpun keluarga terkait mengajak kita semua untuk saling bergandengan tangan bersama – sama mengikuti, mengamati dan mendukung setiap proses penuntutan sampai palu hakim yang mulia itu diketuk. Kami mengajak kita semua saling bergandengan tangan mendukung dan mendoakan selurih saksi – saksi agar pada saat persidangan nanti tidak membuat kesaksian palsu.

Kami keluarga besar mengajak kita semua mendukung dan mendoakan bapak Kapolda NTT bersama selurih jaksa yang menangani perkara ini agar bekerja dengan semangat dan profesional untuk dapat mengungkap siapa saja yang terlibat dalam rencana pembunuhan secara terang benderang termasuk siapa otak dibalik rencana pembunuhan tersebut. Juga mendukung dan mendoakan para hakim yang mulia agar dapat mengadili setiap perbuatan tersangka yang secara nyata telah merencanakan pembunuhan bersama – sama terhadap saudari kekasih kami Astri Manafe dan baby Lael Maccabee sehingga mendapatkan hukuman yang seberat – beratnya,” tegas Jekson membacakan kata hati keluarga.

Selain itu, Ayahanda Astrid, Saul Manafe melanjutkan dengan membacakan puisi bagi kedua mendiang. “Astri dan Baby Lael. Hari Rabu tanggal 11 Mei 2022 Bapak, Mama, Kakak, Adik, Tii, Too, Teo dan semua keluarga akan melihatmu tambah tersenyum, kami telah melihat senyum abadimu bersama Lael.

Tunjukkanlah senyum abadimu juga buat semua orang – orang baik yang telah mendoakan perkara ini. Karena senyummu akan membawa berkat bagi kami yang masih hidup.

Malaikat kecil kami Lael, tersenyumlah sayang. Kepaskanlah sayap malaikatmu dan terbanglah bersama bundamu kedalam keabadianmu. Kami akan tetap merindukan kalian, sampai jumpa di Yerusalem yang baru,” pungkas Saul dengan melakukan doa bersama keluarga besar.

laporan : yandry imelson

Baca Juga :  Kawan Terdakwa Bersaksi, JPU Curiga Diarahkan
Baca Juga :  Pemilik Resto Taman Laut Tidak Disangsi

Komentar