Jika Gunakan Medsos, Harus Bisa Kontrol Diri

Berita Kota3403 Dilihat

KUPANG – Perkembangan teknologi komunikasi berkontribusi membantu usaha untuk melakukan komunikasi jarak jauh dengan orang lain.

Kemajuan itulah yang membuat seseorang dapat berbincang dengan orang lain tanpa harus berhadapan muka secara langsung.

Unggulnya teknologi, tidak serta merta membuat penggunanya hanya melakukan hal-hal baik.

Pengguna teknologi komunikasi, dapat pula mempraktikkan hal buruk seperti salah satunya adalah troll di media sosial (Medsos)

Troll didefinisikan sebagai sifat warganet yang senang memprovokasi orang, baik itu dilakukan media sosial, forum online atau komunitas internet lain.

Seseorang yang melakukan troll, kerap kali menyerang orang lain dengan membuat komentar ofensif yang sifatnya tak berhubungan dengan topik dan memicu pertengkaran.

Komentar