KUPANG – Dalam rangka memperingati hari pahlawan nasional yang ke – 76, TNI dan Polri ziarah ke taman makam pahlawan (TMP) Dharma Loka di jalan Pasir Panjang, Kota Kupang.
Selain meletakkan karangan bunga didepan tugu TMP sebagai simbol penghormatan kepada para pahlawan, juga dilangsungkan penaburan bunga di pusara para kesuma bangsa.
Pantauan kupangterkini.com Rabu (10/11/21) hadir dalam kegiatan tersebut yaitu, komandan korem 161 Wirasakti, Brigjen TNI Legowo W.R Jatmiko, beserta beberapa pejabat TNI AD, AU dan AL. Turut hadir Danlanud Eltari Kupang, kapolda NTT (diwakili) Balak Aju kodam IX Udayana serta Balek Rem 161 Wirasakti.
Tepat pukul 07.30 Wita, seluruh peserta upacara mengheningkan cipta sebagai wujud penghormatan dan penghargaan bangsa atas jasa – jasa para pahlawan yang telah gugur.
Seusai mengheningkan cipta, selanjutnya peserta yang hadir melaksanakan penaburan bunga di pusara para pahlawan.
Ziarah tersebut dilaksanakan untuk menghormati jasa para pahlawan yang tidak terlepas dari sejarah perjuangan bangsa para pejuang negara kesatuan republik Indonesia (NKRI).
laporan : yandry imelson
Komentar