BNPB Distribusikan Bantuan Logistik Untuk Daerah Bencana

Berita Kota1615 Dilihat

JAKARTA – Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) terus mendukung upaya penanganan bencana banjir bandang, tanah longsor dan gelombang pasang yang melanda Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT).

Hingga Kamis (8/4), BNPB telah mendistribusikan sejumlah bantuan logistik ke wilayah terdampak.

Adapun bantuan tersebut telah sampai di Bandar Udara (Bandara) El Tari, Kupang, NTT berupa; 120 buah kasur lipat, 5.000 lembar selimut, 20.000 alat rapid test antigen, 5.040 pak pembalut, 260 paket perlengkapan bayi, 16 unit tenda pengungsi, 642 paket lauk pauk, 408 paket makanan siap saji, 408 paket makanan tambahan gizi, 50.000 lembar masker kain, 100.000 lembar masker medis dan 50.000 lembar masker anak.

Baca Juga :  Ayah Randy : ''Beta Sedih Sekali, Tak Bisa Berkata Apa''

Selanjutnya rencana bantuan logistik pada Jumat (9/4) akan didatangkan dari Jakarta untuk dikirimkan ke Bandara El Tari meliputi 50.000 lembar masker kain, 30.000 lembar masker medis, 10.000 lembar masker medis anak, 8 unit tenda pengungsi dan 504 buah lampu air garam.

Rencana distribusi bantuan logistik pada Jumat (9/4) akan disebarkan ke tiga kabupaten terdampak, antara lain: Kabupaten Flores Timur : 6 set tenda pengungsi, 60 lembar kasur lipat, 1.488 pak pembalut, 100 paket perlengkapan bayi dan1.000 lembar masker medis.

Komentar